Bidang Jasa Konstruksi Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kab. Kapuas Hulu melaksanakan Pembinaan Tingkat Desa tentang Perencanaan dan Kontrol Mutu Beton di Desa Nanga Ngeri Kecamatan Silat Hilir, Jumat (6/12/2024).
Bertempat di Aula Kantor Desa Nanga Ngeri dan disambut langsung oleh Ruslan selaku Kepala Desa Nanga Ngeri, dalam sambutannya beliau sangat berterimakasih atas terlaksananya kegiatan ini di desa Nanga Ngeri.
“Saya sangat mengapresiasi dan mendukung penuh atas terlaksananya pembinaan desa ini, serta saya ucapkan terimakasih kepada Dinas PUPR KH yang telah datang memenuhi permohonan kami, sebelumnya kami disini mengerjakan beton sesuai dengan pengalaman saja tanpa mengetahui aturan dan cara mengetahui material yang layak pakai atau tidak, saya harap masyarakat betul-betul menyimak dan mengikuti pembinaan ini dengan serius” kata Ruslan.
Kegiatan ini diakhiri dengan praktek Uji Slump Test untuk mengetahui kekentalan serta menentukan jumlah pemakaian air untuk pencampuran beton.