Dinas Perikanan Ikuti Rapat Koordinasi Teknis Penyaluran Bantuan Peralatan Pengolahan Tahun 2023

Dinas Perikanan Kabupaten Kapuas Hulu mengikuti Rapat Koordinasi Teknis Penyaluran Bantuan Peralatan Pengolahan Tahun 2023 yang diselenggaran oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Direktorat Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan (PDSPKP) yang berlangsung Gedung Mina Bahari KKP Jakarta. Zoom Meeting ini diikuti oleh Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan Rudy Kurniawan, S.E., M.Si beserta Staff di Ruang Multimedia Dinas Perikanan pada Rabu (25/10/2023).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Penyaluran Bantuan Pemerintah (BP) Peralatan Pengolahan sejumlah 316 Paket yang nantinya tersebar di 123 Kab/Kota, Tujuan dari Bantuan Pemerintah kali ini untuk meningkatkan kapasitas dan nilai tambah produk Kelautan dan Perikanan serta khususnya menjaga mutu dan keamanan hasil Kelautan dan Perikanan. Paket bantuan terdiri dari beberapa jenis peralatan seperti mesin bakso, mesin sosis, mesin abon dan mesin pengolahan lainnya.

Adapun jenis paket peralatan pengolahan yang diberikan pada tahun ini diantaranya untuk pengolahan bakso ikan, kerupuk ikan, keripik ikan, pindang ikan, pindang presto, fermentasi, ikan asin, Ikan asap, abon ikan, ekstraksi sari ikan, produk bernilai tambah lainnya serta peralatan pengolahan sesuai kebutuhan

Adapun mekanisme pengusulan calon penerima bantuan yaitu menyiapkan Proposal Kelompok yang disertai dengan surat Rekomendasi Dinas Kelautan dan Perikanan Kab/Kota/Provinsi, kemudian mengirimkan proposal melalui pos/ekspedisi jika mengirim fisik atau e-mail jika soft copy, selanjutnya kelompok mengisi Google Form dan terakhir Verifikasi Kelompok calon penerima oleh tim teknis.