Mengawali tahun 2023, Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan rapat umum bersama seluruh staf di lingkungan Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata pada Senin (9 Januari 2023).
Dalam rapat tersebut membahas menggenai evaluasi kinerja staf di tahun 2022 dan upaya meningkatkan kinerja tahun 2023, termasuk upaya meningkatkan disiplin dalam lingkungan kantor.
Kepala Disporapar juga menyampaikan mengenai adanya kegiatan rutin dilaksanakan setiap tahun, namun ditahun 2023 akan di alihkan ke instansi lain, yaitu pembekalan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Kapuas Hulu, yang sebelumnya di tangani oleh bidang Kepemudaan yang kini di tangani oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabuaten Kapuas Hulu.
Kadisporapar juga mengingatkan untuk mempersiapkan segala sesuatu yang diperlukan mengingat Festival Danau Sentarum yang akan dilaksanakan di pertengahan tahun yaitu sekitar awal bulan Juli 2023.