Damkar BPBD Kapuas Hulu Bantu Padamkan Kebakaran Rumah Milik Warga Putussibau Selatan

Facebook
Twitter
LinkedIn

Damkar BPBD Kapuas Hulu Bantu Padamkan Kebakaran Rumah berlantai dua di Jalan Lintas Selatan, Kelurahan Kedamin Hulu, Kecamatan Putussibau Selatan, Kabupaten Kapuas Hulu, Selasa 13 September 2022.

Sufinah selaku Kasi Kebakaran BPBD Kapuas Hulu mengatakan, anggota Damkar BPBD menerima laporan adanya terjadi kebakaran di putussibau selatan, tim pun langsung bergerak dengan cepat menuju lokasi kebakaran. “ada yang menelpon ke anggota damkar bahwa ada kebakaran di kedamin putussibau selatan, tim pun langsung menuju lokasi kebakaran”, Kebakaran tersebut cepat dipadamkan oleh Petugas pemadam kebakaran dan di bantu masyarakat sekitar lokasi kejadian, Saat kebakaran dalam bangunan itu dalam keadaan kosong tak ada orangnya, dimana titik api berasal dari lantai pertama, dan alhamdulilah sehingga kobaran api berhasil dipadamkan dengan cepat. ungkap sufinah.

Pemilik bangunan terbakar tersebut yaitu saudara Paing Wandi Kusmayadi yang juga Ketua RT 12 RW 5, Kedamin Hulu Kecamatan Putussibau Selatan. (NK)

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy