Diskup Kabupaten Kapuas Hulu Bidang Koperasi Menghadiri Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Pasar Usaha Maju Bersama

Facebook
Twitter
LinkedIn

Kegiatan ini di lakukan, Senin (21/2/2022), pukul 09.00 WIB bertempat di Koperasi Pedagang Pasar Usaha Maju Bersama, Jl. pantai sibau. kecamatan putussibau utara, RAT dilaksanakan sehubungan dengan telah berakhirnya Tahun Buku 2021

Kegiatan RAT 2022 Membahas :
1. Laporan Keuangan
2. Pembagian SHU
3. Penyampaian Program Tahunan dll. Kegiatan ini langsung dibuka oleh Kepala Bidang Koperasi Sutanto, S.A.P bersama staff bidang koperasi Suparyono, Sm. Ak dan Petugas Penyuluh Koperasi Lapangan Bidang Koperasi Hermanus Dingun, S.Ak dan dihadiri juga ketua Koppas usaha maju bersama dan Sekretaris Koppas usaha maju bersama, Bendahara beserta Anggota Koppas usaha maju bersama.

Sutanto dalam sambutannya menegaskan kepada Anggota Koperasi KSU Sumber Rezeki agar Pelaporan RAT tepat waktu dan pembukuannya sesuai dengan Akuntansi Perkoperasian kemudian “Saya sampaikan bahwa sasaran pembangunan daerah kita saat ini dan kedepan adalah ; 1.meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui peningkatan sarana prasarana/inprastruktur dasar
2. Meningkatkan Pemberdayaan masyarakat yang meliputi ketahanan pangan pendidikan dan kesehatan masyarakat.
Para anggota diharapkan dapat menggunakan kesempatan yang baik ini karena merupakan forum tertinggi sebagaimana diamanatkan dalam U.U No.25/1992 Pasl 22.

Pelaksanaan prinsip koperasi, transparansi dan akuntabilitas dalam tata kelola koperasi kepentingan anggota dan kepentingan pihak ketiga yang dilaksanakan oleh pengurus dan pengawas. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian laporan keuangan dan tanggapan dari seluruh peserta RAT.
Kemudian ditutup dengan pembacaan doa selama kegiatan ini dilakukan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yaitu menggunakan masker dan menjaga jarak.

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy