Pemanduan Jalan Kunjungan Kerja Wakil Bupati Kapuas Hulu Ke Kecamatan Putussibau Selatan dan Kecamatan Pengkadan

Facebook
Twitter
LinkedIn

Bidang LLAJ Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan Pemanduan Jalan Kunjungan Kerja Wakil Bupati Kapuas Hulu dalam rangka Gebyar Vaksinasi Covid-19 bagi Guru, Pembina, dan Peserta Didik di SMK N 2 Putussibau Kecamatan Putussibau Selatan, serta memberikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Dusun Buak Mau Desa Buak Limbang Kecamatan Pengkadan Kabupaten Kapuas Hulu. Kamis, 28/10/2021

Kegiatan gebyar Vaksinasi Covid-19 bagi Guru, Pembina dan Peserta Didik di SMK N 2 Putussibau Kecamatan Putussibau Selatan dihadiri oleh Wakil Bupati Kapuas Hulu, serta instansi terkait lainnya. Wakil Bupati Kapuas Hulu mengajak Pramuka untuk menjadi Duta perubahan perilaku dan diharapkan Pramuka dapat memberikan contoh untuk mengubah perilaku masyarakat luas agar hidup lebih sehat dalam upaya pencegahan Covid-19.

Kegiatan berlanjut ke Kecamatan Pengkadan dalam rangka Wakil Bupati Kapuas Hulu mengunjungi dan memberikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran di Dusun Buak Mau Desa Buak Limbang Kecamatan Pengkadan Kabupaten Kapuas Hulu. Musibah kebakaran tersebut menghanguskan harta benda dan rumah serta memakan seorang korban. Wakil Bupati Kapuas Hulu memberikan bantuan sebagai bentuk kepedulian dan bantuan tersebut dapat sedikit meringankan beban korban kebakaran satu rumah tersebut.

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy