Awali Tahun 2021 Dinas Perikanan Rapat Penyusunan Renstra 2021-2025

Facebook
Twitter
LinkedIn

Dinas Perikanan Kabupaten Kapuas Hulu melakukan rapat penyusunan Rencana Strategis Dinas Perikanan tahun 2021 – 2025. Rapat penyusanan dilakukan di Aula Dinas Perikanan pada minggu pertama 5 – 6 Januari tahun 2021. Kegiatan dipimpin oleh Kepala Dinas Perikanan Roni Januardi, S.Sos.,M.Si dan diikuti oleh Kepala Bidang, Kepala Seksi, Kasubag dan UPT BI Kelansin.

Rapat dilakukan untuk mengidentifikasi masalah pokok dan akar masalah yang menjadi tantangan pada lima tahun kedepan. Mengacu pada RPJMD Teknokratik Pemerintah Kapuas Hulu tahun 2021-2025 yang sudah dibuat oleh BAPPEDA.

Hasil identifkasi masalah Dinas Perikanan bahwa permasalahan utama yakni masih rendahnya pasokan ikan dan produk olahan di tingkat konsumen dan atau pasar dan unit pengolah (semua jenis komoditi dan produk olahan ikan). Dari identifikasi didapatkan tiga sasaran strategis yakni meningkatkan produksi perikanan tangkap, meningkatkan produksi ikan budidaya dan meningkatkan produksi ikan olahan hasil ikan dalam jumlah dan ragam jenis.


Disampaikan oleh Roni Januardi bahwa penyusunan Renstra tidak mudah dan membutuhkan waktu yang lama. Akan tetapi karena hasil tersebut harus segera diselesaikan paling lambat pada minggu kedua Januari tahun 2021. Untuk itu masing -masing bidang teknis, UPT dan sekretariat diminta menyusun program dan kegiatan yang akan dilakukan selama lima tahun kedepan. Hal ini berdasarkan Permendagri nomor 90 tahun 2019 tentang Klasifikasi, Kodefikasi dan Nomenklatur Perencanaan Pembangunan dan Keuangan Daerah dan Keuangan dan Pemuktahiran Klasifikasi, Kodefikasi dan Nomenklatur Perencanaan Pembangunan dan Keuangan Daerah nomor 050.4189/kedua tanggal 12 Oktober 2020.

Roni berharap dengan meningkatnya produksi perikanan serta fasilitas sarana dan prasarana produksi perikanan dapat meningkatkan pendapatan nelayan, pembudidaya dan pengolah hasil perikanan di Kabupaten Kapuas Hulu hingga lima tahun kedepan.

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy