Banjir Kembali Genangi Jalan Dan Pemukiman Warga Di Desa Nanga Embaloh Kecamatan Embaloh Hilir

Facebook
Twitter
LinkedIn

Curah hujan yang cukup deras  yang terjadi beberapa hari yang lalu dan disertai naiknya permukaan air Sungai Kepuas menyebkan banjir kembali menggenangi  jalan dan pemukiman warga di Desa Nanga Embaloh Kecamatan Embaloh Hilir.

banjir besar yang baru saja surut beberapa minggu yang lalu, sejak hari Minggu, (09/3/2025) banjir kembali mengenangi  Desa Nanga Embaloh Kecamatan Embaloh Hilir, akibatnya jalan dan pemukiman warga kembali tergenang air.

Ketinggian Banjir yang melanda desa- desa yang ada di Kecamatan Embaloh Hilir tersebut relatif bervariasi mulai dari 30 cm sampai melebihi 100 Cm  dan genangan banjir yang lumayan tinggi terdapat di jalan Pendidikan desa nanga Embaloh Kecamatann Embnaloh Hilir. Namun dengan ketinggian banjir yang belum begitu besar, maka sampai saat ini kondisi masih kondusif.

Akibat banjir tersebut selaiin memutuskan jalur transfortasi darat yaitu Ruas Jalan Nanga Embaloh-Nanga Mandai, banjir juga menggenangi jalan-jalan  utama di Desa Nanga Embaloh. Akibatnya aktifitas warga sedikit  tergangu.  Selain itu kondisi banjir yang terjadi secara terus menerus sangat berdampak pada kondisi perekonomian masyarakat.

“Kondisi banjir yang terus menerus terjadi ini menyebabkab kesulitan bagi kami untuk berkerja. Selain  harus gagal panen padi, tidak bisa noreh getah, kami pun tidak bisa memenen keratom karena tidak ada pembeli dan tidak ada tempat untuk menjemur, ikan pun sangat sulit kalau banjir terus menerus seperti ini. sehingga sangat-sangat berdampak pada penghasilan dan erekonomian keluarga kami” Ungkap Sukarjo salah satu warga Desa Nanga Embaloh.

Sampai saat berita ini di turunkan kondiri air masih terus naik dan belum ada tanda-tanda akan surut, guna mengantisifasi kejadian dan kerugian warga akibat banjit tersebut, Kasi trantif Embaloh Hilir beserta stafnya melakukan  koordinasi, peninjauan lokasi dan sekaligus melakukan sosialisasi dan melakukan peringatan dini  kepada warga yang terdampak banjir.

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy