Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M, Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kecamatan Embaloh Hilir berkerja sama dengan Penyuluh Non PNS Kecamatan Embaloh Hilir menggelar kegiatan Perlombaan Islami. Ada beberapa cabang lomba yang di pertandingkan pada kegiatan tersebut, salah satunya Lomba Adzan.
Lomba Adzan yang dimulai pada Jum’at, (20/09/2024) tersebut, di gelar di Masjid as-sa’adah Kecamatan Embaloh Hilir pada sore dan malam hari.
Berdasarkan informasi yang disampaikan Koordinator Lomba Adzan Humaydi, menyampaikan bahwa Lomba Adzan merupakn salah satu cabang yang dipertandingkan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H tingkat Kecamatan Embaloh Hilir dengan mempertandingkan dua kategori lomba.
“Perlombaan Adzan yang kami laksanakn ini merupakan salah satu cabang Perlombaan Islami yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M di Kecamatan Embaloh Hilir. Ada dua kategori lomba yang diperandingakan pada cabang Lomba Adzan, yaitu kategori SD/MI dan Kategori SMP/SMA dan Umum.”Papar Humaydi .
Pada kesempatn yang sama, Humaydi juga menyampaikan bahwa pada Perlombaan Adzan kali ini para siswa sangat antusias mengikuti perlombaan yang terbukti dengan banyaknya peserta yang mendaftar.
“Alhamdulillah, pada tahun ini para pelajar dan masyarakat Embaloh Hilir sangat antusias dan bersemangat mengikuti Perlombaan Adzan. Hal tersebut terlihat dari banyaknya peserta yang mendaftar yang memeng melebihi perkiraan kami. Sebanyak 46 peserta kategori SD/MI dan Sebanyak 50 peserta kategori SMP/SMa dan Umum yang ikut dalam Perlombaan Adzan ini. Dengan banyak ya peserta yang mengikuti Perlombaan tersebut, maka kami panitia harus menambah jadwal perlombaan. Semula kami jadwalkan hanya satu hari. Tapi dengan bantyaknya peserta tersebut perlombaan baru bisa selesai dalam waktu dua hari.”Jelas Humaydi.
Mengakhiri pernyataannya Humaydi menjelaskan bahwa untuk cabang Perlombaan Adzan tersebut semuanya dilaksanakan di Masjid As-sa’adah Kecamatan Embaloh Hilir dan dimulai pada sore hari yaitu Ba’da Ashar dan dilanjutkan pada malam hari selesai sholat Isya.
“Semohga denga n dilaksanakannya Perlombaan Adzan ini, akan muncul generasi-generasi islami yang istiqomah mengumandangkan seruan Adzan menjelang sholat lima waktu di masjid-masjid dan surau-surau yang ada di Kecamatan Embaloh Hilir, yang akan membawa keberkahan bagi Kecamatan Embaloh Hilir ini.”Harap Humaydi.