Sekdishub Menghadiri Rakor Program Pemberantasan Korupsi Terintegrasi wilayah Kalimantan Barat

Facebook
Twitter
LinkedIn

Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu Dini Ardianto, S.I.P., M.Si. sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas mengikuti kegiatan rapat Koordinasi Program Pemberantasan Korupsi Terintegrasi wilayah Kalimantan Barat di Kantor Gubernur Kalimantan Barat pada hari Selasa (7/5/ 2023).

Peserta yang turut hadir dalam kegiatan tersebut Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi KPK, Gubernur Provinsi Kalimantan Barat, Forkopimda Provinsi Kalimantan Barat, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Kalimantan Barat, Kepala Perwakilan Ombudsman Provinsi Kalimantan Barat, Bupati/Wali Kota se-Kalimantan Barat, Sekretaris Daerah se-kalimantan Barat, Inspektur se-Kalimantan Barat, Admin MCP se-Kalimantan Barat, Kepala OPD Terkait Layanan Publik (hadir secara online), dan Tim Direktorat Koordinasi dan Supervisi Wilayah III KPK.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Kabupaten Kapuas Hulu dari Dinas pekerjaan Umum dan Penata Ruang, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Perhubungan dan Sekretaris Daerah.

Paparan Narasumber dari Kepala Perwakilan BPKP Kalimantan Barat memaparkan tentang Pengawasan Tata Kelola Pelayanan Publik dan Kepala Perwakilan Ombudsman Kalimantan Barat memaparkan tentang Potret Pelayanan Publik di Kalimantan Barat. Kemudian acara dilanjutkan dengan diskusi dan Kesimpulan. Kegiatan tersebut berjalan dengan baik dan lancar.

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy