Ketua DPRD Kapuas Hulu Hadiri Natal Bersama Umat Paroki HSPMTB Tahun 2025

Facebook
Twitter
LinkedIn

Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu, Yanto, S.P., menghadiri undangan Natal Bersama Umat Paroki Hati Santa Perawan Maria Tak Bernoda (HSPMTB) Tahun 2025 yang , bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kapuas Hulu pada Senin, (5/1/2026).

Ibadah Natal tersebut dipimpin oleh Pastor Paroki Stepanus Selly, S.MM., dan berlangsung dengan penuh khidmat, khusyuk, serta dalam suasana yang aman dan damai. Momentum perayaan Natal ini menjadi sarana mempererat tali persaudaraan, memperkuat nilai-nilai toleransi, serta menumbuhkan semangat kebersamaan di tengah keberagaman masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan, S.H., M.H., anggota DPRD Kabupaten Kapuas Hulu Maura Marsalena Hiroh dan Monika Montes, Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu Ambrosius Sadau, S.H., M.Si., unsur Forkopimda Kabupaten Kapuas Hulu atau yang mewakili, para kepala instansi dan perangkat daerah atau yang mewakili, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, serta berbagai unsur lapisan masyarakat.

Kehadiran Ketua DPRD Kabupaten Kapuas Hulu dalam perayaan Natal bersama ini merupakan bentuk dukungan dan komitmen DPRD dalam menjaga keharmonisan antarumat beragama serta memperkuat persatuan dan kesatuan di Kabupaten Kapuas Hulu. Pemerintah daerah bersama DPRD diharapkan terus bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat dalam menciptakan suasana yang rukun, damai, dan sejahtera.

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy