Dinas Perikanan Kapuas Hulu Fasilitasi PPPK Tahap II Aktivasi Akun e-Kinerja dan Pembuatan SKP

Putussibau, Dinas Perikanan Kabupaten Kapuas Hulu memfasilitasi kegiatan pendampingan bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II dalam proses aktivasi dan pembuatan akun e-Kinerja, sekaligus memberikan pelatihan tentang cara penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP). Kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis (30/10/2025) bertempat di Ruang Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan, dengan narasumber Ahmad Zairin, A.Md.Kom, …