KADISKAN Kapuas Hulu ikuti Pelatihan Kepemimpinan Teknis Sektor Kelautan dan Perikanan 

Facebook
Twitter
LinkedIn

Kepala Dinas Perikanan (Kadiskan) Kabupaten Kapuas Hulu mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Teknis Sektor Kelautan dan Perikanan yang diselenggarakan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan dengan tujuan membangun kepemimpinan transformasional dalam mewujudkan Asta Cita Berbasis Ekonomi Biru di sektor Kelautan dan Perikanan yang diselenggarakan selama dua hari yaitu Selasa dan Rabu (27-28 Mei 2025).

Adapun pelatihan ini melibatkan seluruh Kepala Dinas yang membidangi sektor Kelautan dan Perikanan di tingkat Provinsi hingga Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia.

Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) Kelautan dan Perikanan (BPPSDM KP) I Nyoman Radiarta dalam laporan kegiatannya menyampaikan bahwa pelatihan ini merupakan wujud nyata komitmen KKP dalam mendukung visi pembangunan nasional Asta Cita yang menempatkan sektor kelautan dan Perikanan sebagai salah satu pilar utama pembangunan ekonomi nasional, Melalui optimalisasi potensi kelautan dan perikanan, kita tidak hanya memperkuat ketahanan pangan nasional, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, tetapi juga turut berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.

“Pelatihan ini diikuti oleh 552 orang Kepala Dinas diantaranya 514 orang Kepala Dinas Kabupaten/Kota dan 38 orang Kepala Dinas Provinsi”

Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Sakti Wahyu Trenggono dalam sambutannya mengatakan ketika kita sudah masuk kedalam satu program yang bernama swasembada pangan khususnya di sektor Perikanan yang memiliki potensi begitu besar karena memiliki luas pantai yang begitu panjang sehingga menjadi satu kesempatan untuk diidentifikasi dan tentunya bisa bekerjasama dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan Pusat.

“Saya juga sampaikan pentingnya membangun kampung nelayan merah putih untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan, kemudian saya minta kepada seluruh Kepala Dinas untuk melihat potensi-potensi perikanan darat bila perlu sampai ke pedalaman” tutup Menteri Trenggono.

Setelah itu pelatihan dilanjutkan dengan Materi oleh Sekretaris Jenderal Badan Pengendalian dan Pengawasan Mutu Hasil Kelautan dan Perikanan KKP Hari Maryadi tentang Kebijakan Penjaminan Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan dan Dukungan Pemerintah Daerah, kemudian dilanjutkan dengan materi oleh Plt Direktur Jenderal Perikanan Tangkap Lotharia Lathif tentang Kebijakan Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota dan Dukungan Pemerintah Daerah.

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy