Camat Embaloh Hilir, M. Nasharuddin, S.E menghadiri dan membuka secara resmi kegiatan Lokakarya Mini (Lokmin) Lintas Sektoral triwulan I tahun 2025 Puskesmas Embaloh Hilir Kecamatan Embaloh Hilir
Lokakarya mini yang mengangkat tema “ Monitoring dan Evaluasi Capaian 12 SPM Puskesmas Embaloh Hilir Tahun 2025”, tersebut dilaksanakan di Aula Puskesmas Embaloh Hilir pada Rabu, (23/04/2025) dan dibuka langsung oleh camat Embaloh Hilir, M. Nasharuddin, S.E.
Selain Camat Embaloh Hilir, Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Jajaran Forkopincam Embaloh Hilir, Pengurus Tim Penggerak PKK Kecamatan Embaloh Hilir, Kepala Desa se-Kecamatan Embaloh Hilir, Kader Posyandu Desa Se-Kecamatan Embaloh Hilir, Kader Pembangunan Manusia (KPM), Kepala Puskesmas Embaloh Hilir dan Tenaga Kesehatan Puskesmas Embaloh Hilir.
Dalam sambutannya, Plt Kepala Puskesmas Embaloh Hilir Dedy Yanto, A,Md Kep, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Camat Embaloh Hilir dan seluruh tamu undangan yang telah bersedia menghadiri kegiatan Lokmin triwulan pertama Tahun 2025 Puskesmas Embaloh Hilir.
“Atas nama Plt Kepala Puskesmas Embaloh Hilir, tak lupa saya sampaikan ucapan terima kasih kepada Camat Embaloh Hilir, Jajaran Forkopimcam Embaloh Hilir, Para Kepala Desa se Kecamatan Embaloh Hilir dan seluruh undangan yang telah berkenan hadir dalam kegiatan Lokmin ini.
“Dengan mengangkat tema Monitoring dan Evaluasi Capaian 12 SPM Puskesmas Embaloh Hilir Tahun 2025, harapan kemi ke depannya supaya seuruh lintas sektoral yang terkait bisa memberikan masukan atau arahan kepada puskesmas, supaya kami bisa berkerja dengan maksimal dan tidak ada lagi kesalahan yang kami lakukan dalam kegiatan kami sehari-hari.” Lanjut Dedy Yanto.
“Pada kesempatan ini tak lupa kami mengucapkan permohonan maaf, apabila dalam rentang waktu tahun 2024 yang lalu, masih banyak kekurangan yang kami lakukan dalam hal pelayanana dan kinerja kami.” Tutup Dedy Yanto.
Sementara itu Camat Embaloh Hilir, M.Nasharussin.S.E menyampaikan bahwa pelayanan kesehatan sebagai salah satu terpenting bagi masyarakat. Sehingga ,memerlukan dukungan dan peranserta semua pihak dalam pelaksanaannya.
“Sesuai tema Lokmin hari ini, yakni Monitoring dan Evaluasi Capaian 12 SPM Puskesmas Embaloh Hilir Tahun 2025, maka memerlukan sinergisitas kita semua untuk mewujudkan tercapainya pelayanan puskesmas kepada masyarakat berupa 12 indikator SPM. Oleh karna itu, pada kesempatan ini agar dibahas bersama terkait capaian indoikator SPM yang masih rendah serta rekomendasi tindak lanjutnya.” Papar Camat.
Lebih lanjut camat menyampaikan bahwa dalam rangka mendukung capaian SPM diminta kepada desa-desa sesuai kewenangannya agar melakukan inoivasi-inovasi dalam kegiatan posyandu dan meningkatkan peran desa siaga, supaya cakupan layanan kepada masyarakat meningkat dan lebih baik.