Dalam Rangka Pelaksanaan Persiapan Hibah Aset Pada DPUPR Tahun 2023 di Kecamatan Boyan Tanjung

Facebook
Twitter
LinkedIn

Putussibau – Tim Pelaksanaan Persiapan Hibah Aset Pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Kapuas Hulu yang dilaksanakan di lokasi Kecamatan Boyan Tanjung yaitu Pembangunan Jalan Rabat Beton Dusun Jemah, Pembangunan/Rehab Jalan Rabat Beton Dusun Nanga Jemah Desa Sriwangi, Pembangunan Jalan Rabat Beton Dalam Desa Riam Mengelai Kecamatan Boyan Tanjung, Rabu ( 02/08/2023 ).

Menurut keterangan dari Kepala Desa Nanga Jemah  Mahrus Effendi bahwa pada tahun 2011 Dusun Jemah dan Dusun Nanga Jemah mengalami pemekaran yang sebelumnya masuk dalam kawasan Desa Sriwangi menjadi Desa Nanga Jemah, maka dari itu alamat jalan rabat beton tersebut berubah menjadi Dusun Gunung Lawit Desa Nanga Jemah dan Dusun Bangik Permai Desa Nanga Jemah Kecamatan Boyan Tanjung. Dan Desa Nanga Jemah siap menerima Hibah paket tersebut.

Keterangan dari  Adi Gunawan selaku Kepala Desa Riam Mengelai siap menerima Hibah atas paket pekerjaan Pembangunan Jalan Rabat Beton Dalam Desa Riam Mengelai Kecamatan Boyan Tanjung.

Dalam rangka mewujudkan Desa yang maju harus dilaksanakan melalui beberapa tahapan penataan ulang. Salah satunya adalah Pelaksanaan Persiapan Hibah  atas Aset Barang Milik Daerah. Kegiatan ini dilakukan agar mempermudah Desa melakukan hibah atas aset tersebut.

 

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy