Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu Laksanakan Apel Pagi dan Sore

Facebook
Twitter
LinkedIn

Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu melaksanakan apel pagi dan sore di Halaman Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu pada Senin (12/6/2023).

Apel merupakan kegiatan rutin dilingkungan Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu yang laksanakan tiap minggu tepatnya pada Senin di pagi dan sore hari.


Apel sebagai tempat untuk mengevaluasi kinerja serta memberikan informasi yang disampaikan oleh pimpinan untuk diketahui oleh seluruh jajaran Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu tentang kegiatan/acara yang telah dilaksanakan, sedang dilaksanakan dan akan dilaksanakan dalam waktu dekat yang berhubungan dengan tugas serta fungsi dari Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu.

Apel juga sebagai tempat silahturahmi dan menumbuhkan keakraban serta saling mengenal antar sesama staf Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu.

Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu Dedy, S.T., M.T. selaku pembina apel pagi dalam amanatnya menghimbau keppada seluruh pegawai Dinas Perhubungan agar selalu menjaga dan meningkatan kedisiplinan. Kedisiplinan dapat diukur salah satunya dengan absen setiap hari kerja sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Kemudian Sekretaris Dinas Perhubungan juga menyampaikan beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan pada minggu ini. Selaku pembina apel sore ialah Kepala Bidang Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (ASDP).

Apel pagi dan sore diikuti oleh seluruh pejabat dan staf Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu. Kegiatan ini berjalan dengan lancar. Selanjutnya setelah apel pagi seluruh jajaran Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu melanjutkan kegiatan kerja seperti biasanya di ruangan masing-masing. Sedangkan setelah apel sore seluruh jajaran Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu dapat langsung pulang kerumah masing-masing

Berita Lainnya

Rembuk Stunting Di Desa Hulu Pengkadan

Pemerintah Desa Hulu Pengkadan menggelar kegiatan Rembuk Stunting yang dilaksanakan pada Rabu (16/7/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, antara lain

Kegiatan Rutin Poswindu Kecamatan Pengkadan

Petugas Puskesmas Kecamatan Pengkadan Melakukan pengecekan rutin Kesehatan seluruh staf intansi yang ada di Lingkungan kecamatan pengkadan, dalam kegiatan tersebut dilaksanakan di

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy