Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu melalui Bidang Angkutan Sungai, Danau dan Penyeberangan (ASDP) melaksanakan perbaikan tangga Dermaga Putussibau pada Kamis (27/4/2023).
Perbaikan tangga Dermaga Putussibau sudah pernah di laksanakan pada 6/4/2023, namun beberapa minggu kemudian rusak kembali. Kerusakan tangga dermaga terdapat pada posisi tangga dermaga yang turun dari posisi semula sehingga perlu dilakukan perbaikan.
Staf Bidang ASDP yang ditugaskan di Dermaga Putussibau yaitu Hermansyah melaksanakan perbaikan tangga Dermaga Putussibau dibantu oleh beberapa masyarakat dan buruh angkut barang yang beraktivitas di Dermaga Putussibau.
Hal ini harus dilakukan karena tinggi air yang semakin surut sehingga menyababkan titian kayu harus menyesuaikan ketinggian air. Perbaikan tangga dermaga dilakukan dengan cara menarik tangga dermaga menggunakan tali agar ke posisi semula dan mengikatnya dengan tali serta menambah penyangga kayu diantara tangga dan tanah.
Perbaikan tangga Dermaga Putussibau diharapkan dapat memperlancar kegiatan operasional dan memberikan kenyamanan serta keamanan bagi masyarakat yang beraktivitas disana.