Pada Selasa malam (16/08/2022) BPBD Kabupaten Kapuas Hulu berhasil mengevakuasi sarang tawon yang berada di daerah Kodim 1206. Sebelumnya, pada tanggal 13 Agustus 2022, BPBD mendapatkan laporan dari pihak Kodim 1206 bahwa ada sarang tawon yang berada di pohon depan rumah warga. Laporan kemudian ditindaklanjuti pada tanggal 16 Agustus 2022 pukul 20.28 WIB, tim BPBD pergi ke lokasi sarang tawon berada dan berhasil mengusir tawon dengan cara membakar sarang tersebut. Evakuasi selesai dilakukan sekitar pukul 21.20 WIB. (NK)

Kasi Ekbang Pimpin Apel Pagi di Kantor Kecamatan Batang Lupar Tahun 2025
Kasi Ekbang Kantor Kecamatan Batang Lupar pimpin Apel Senin tahun 2025 di Kantor Kecamatan Batang Lupar. Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Kantor