Tingkatkan Kewaspadaan DBD, Nakes Puskesmas Putussibau Selatan Adakan Penyuluhan Keliling

Facebook
Twitter
LinkedIn

Angka kasus penularan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayah Kecamatan Putussibau Selatan, Kabupaten Kapuas Hulu masih relatif tinggi.

Guna meningkatkan kewaspadaan masyarakat dalam mencegah munculnya DBD dilingkungan masyarakat, tenaga kesehatan Puskesmas Putussibau Selatan mengadakan penyuluhan keliling di 3 wilayah, diantaranya Kelurahan Kedamin Hulu, Kedamin Hilir dan Desa Kedamin Darat.

Pelaksanaan kegiatan penyuluhan diantaranya Eky, SKM, Utin, SKM, Yayuk,SKM, Yayan, SKM dan Agnes, SKM, dimana pada kegiatan tersebut Nakes menyampaikan himbauan agar masyarakat melakukan langkah – langkah pencegahan penyakit demam berdarah dengue tersebut.

Plt Kepala Puskesmas Putussibau Selatan dr. Irma Mulyani menyampaikan, upaya pencegahan dini terhadap penyakit DBD harus dilakukan, mengingatkan angka kasus penyebaran DBD masih meningkat di wilayah Putussibau Selatan.

“Penyuluhan keliling ini dilaksanakan untuk mencegah terjadi nya KLB (kejadian luar biasa), yang mana di kegiatan ini melibatkan juga pihak dari Seksi Promkes Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Kapuas Hulu,” terang Plt Kapus.

Maka dengan diadakannya penyuluhan keliling itu diharapkan bisa mengantisipasi KLB DBD di wilayah Kecamatan Putussibau Selatan.

“Melalui penyuluhan yang dilakukan, kita harapkan bisa menumbuhkan kesadaran masyarakat pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, dengan memberantas sarang nyamuk, atau tempat – tempat yang menjadi wadah perkembangbiakan nyamuk Aedes Aegypti tersebut,” kata dr. Irma.

 

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy