Nakes Puskesmas Kalis Imunisasi Bayi Balita di Dusun Nanga Saray

Facebook
Twitter
LinkedIn

Tenaga Kesehatan Puskesmas Kalis terus menggencarkan pelayanan imunisasi untuk bayi balita yang ada di wilayah kerja Puskesmas setempat.

Dalam upaya meningkatkan imunitas tubuh anak terhadap penyakit tertentu, tenaga kesehatan Puskesmas Kalis melaksanakan pelayanan imunisasi di Posyandu Kamboja Dusun Nanga Saray, Desa Tapang Daan Kecamatan Kalis Kabupaten Kapuas Hulu, Sabtu (11/6/2022).

Penanggungjawab pelaksana kegiatan Yesi Sihombing, A.Md. Keb. Hadir Kader Posyandu Desa Tapang Daan beserta para ibu bayi balita yang membawa anaknya datang ke Posyandu.

Kepala Puskesmas Kalis Titin Juherni, S.Tr.Keb menyampaikan, setiap bayi balita wajib mendapatkan imunisasi, guna meningkatkan kekebalan tubuh dari penyakit tertentu yang dapat dicegah melalui imunisasi.

“Pemberian imunisasi atau vaksin kepada anak untuk mencegah penularan penyakit tertentu. Vaksin adalah zat yang berfungsi membantu membentuk kekebalan tubuh atau imunitas terhadap infeksi sejumlah penyakit menular. Vaksin berasal dari kuman yang dilemahkan atau dimatikan,” jelas Kapus.

Untuk itu Kapus menghimbau kepada orang tua anak agar rutin membawa anaknya datang ke Posyandu yang diadakan setiap bulannya.(NK)

Berita Lainnya

Wakil Bupati Kapuas Hulu Lepas Jamaah Umroh

Wakil Bupati Kapuas Hulu, Ir. Wahyudi Hidayat, S.T. melepas keberangkatan jemaah umroh bersama PT. Ma’ali Travel Wisata Umrah dan Haji. Kegiatan pelepasan

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy