Puskesmas Semitau terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di wilayah tersebut. Pelayanan kesehatan menyentuh berbagai lini kehidupan masyarakat. Untuk itu dilaksanakan pembinaan kesehatan anak usia 7-15 tahun yang tidak sekolah di Desa Nanga Kenepai.
Kegiatan dilaksanakan oleh Friscilia Guida Fayoni, S.Tr.Keb dan Hendy, A.Md,Kep dan dihadiri 1 orang anak usia 15 tahun yang tidak sekolah, peserta dihimbau untuk menggunakan masker.
“Maksud dan tujuan itu untuk mengetahui sampai di mana pemahaman anak tersebut terhadap kesehatan,” kata dia.
Untuk itu kita terus edukasi mereka agar selalu menjaga kesehatannya, sehingga tidak mudah mengalami sakit. “Selalu terapkan prilaku hidup bersih dan sehat,” pesannya.