DISNAKERINTRANS MENYERAHKAN BANTUAN ALAT PENGOLAHAN IKAN BAGI KELOMPOK IKM KERUPUK KERING DESA PIASAK HULU KECAMATAN SELIMBAU

Facebook
Twitter
LinkedIn

Disnakerintrans Kabupaten Kapuas Hulu menyerahkan bantuan alat pengolahan ikan IKM Desa Piasak Hulu Kecamatan Selimbau dalam rangkaian kegiatan Pelatihan Pengembangan Produk Olahan Pangan Berbasis Bahan Baku Tepung Tapioka .  Kegiatan tersebut dihadiri oleh Plt. Kepala DISNAKERINTRANS, Kepala Bidang perindustrian, Kepala Seksi Pengembangan Jasa Teknik pada Badan Riset dan Standardisasi Industri (BARISTAND) Pontianak, Sekretaris Kecamatan Selimbau dan jajarannya, Kepala Seksi Industri Pangan, Kepala Seksi Industri Sandang Logam Aneka dan Kerajinan, Kepala Desa Piasak Hulu beserta Staf, Kepala Desa Piasak Hilir beserta Staf, Instruktur, Para Peserta Pelatihan dan Kelompok IKM.  Bantuan alat yang diserahkan antara lain adalah: 1 unit genset, 1 unit mesin penggiling ikan, dan 1 unit mesin pengadon, rabu 27/19

Pada kesempatan tersebut Plt. Kepala Dinas NAKERINTRANS Drs. H. Abdul Karim, M.Si. menyampaikan bahwa pemberian bantuan alat ini hanya merupakan sebuah stimulan yang menandakan bahwa Pemerintah peduli dan menganggap penting keberadaan Para Pelaku IKM bagi pembangunan Kabupaten Kapuas Hulu.  Lebih lanjut Karim mengatakan, penyerahan bantuan alat  bagi Kelompok IKM Kerupuk Kering bertujuan untuk dapat meningkatkan kapasitas produksinya serta meningkatkan pendapatan para pelaku IKM.  Selain itu Beliau juga mengatakan agar bantuan peralatan yang telah diberikan dapat digunakan pemanfaatannya dengan baik.

Di tempat yang sama, Sekretaris Kecamatan Selimbau Abang Supardi, S.E.  mengutarakan dan berharap agar dimasa-masa mendatang, DISNAKERINTRANS dapat juga membantu Kelompok IKM lain dengan produk yang berbeda dan IKM aktif dalam kegiatan produksinya serta sudah terdaftar. 

Setelah menerima bantuan Pelaku IKM berterima kasih atas bantuan yang diberikan dan juga berharap agar DISNAKERINTRANS melalui Bidang Perindustrian tidak bosan-bosan untuk membina para Pelaku IKM serta membantu kesulitan Pelaku IKM dalam hal mengurus perizinan usaha dan produknya.

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy