INSPEKTORAT KABUPATEN KAPUAS HULU BERHASIL MENYELESAIKAN TEMUAN BPK

Facebook
Twitter
LinkedIn

Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat melakukan kegiatan tentang Pembahasan Tindak Lanjut Rekomendasi Hasil Pemeriksaan BPK dan Penyelesaian Kerugian Negara/Daerah Semester I Tahun 2019 pada Pukul 09.00 WIB, Senin (1/7/2019) di Kantor BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Barat, Pontianak.

Perwakilan dari Kabupaten Kapuas Hulu pada Kegiatan tersebut adalah Plt. Inspektur Kabupaten Kapuas Hulu Drs. MOHD ZAINI,M.M Drs, Sekretaris Inspektorat AZHARI dan 2 Orang pegawai dari Inspektorat Kabupaten Kapuas Hulu.

Inspektorat Kabupaten Kapuas Hulu berhasil menyelesaikan 85% temuan BPK pada Semester I Tahun 2019. Pencapaian ini didapat karena adanya kemauan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Kabupaten Kapuas Hulu dalam menyelesaiakan temuan BPK tersebut.

Plt. Inspektur Kabupaten Kapuas Hulu mengatakan, dengan pencapaian ini diharapkan Tim Tindak Lanjut BPK pada Inspektorat Kab. Kapuas Hulu harus bekerja lebih maksimal lagi, sehingga pada Semester II persentasenya bisa lebih tinggi lagi.

Penulis : Zulkifli Iskandar, S.STP

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy