Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu ikut berpartisipasi di Festival Bakar Toman dalam rangka Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-51 Tingkat Kabupaten Kapuas Hulu Tahun 2023 di Halaman Balai Sentra Pala Pulau pada Sabtu (9/9/2023).
Festival Bakar Toman dalam rangka Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-51 Tingkat Kabupaten Kapuas Hulu Tahun 2023 diikuti oleh 58 tim yang terdiri TP.PKK Kecamatan Se-Kabupaten Kapuas Hulu, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Sekretariat Daerah Kabupaten Kapuas Hulu dan Organisasi Wanita.
Setiap tim menyediakan toman untuk dibakar 10 ekor (±10 kg) beserta peralatatan dan bahan pendukung lainnya. Kemudian toman bakar ini akan dimakan bersama-sama. Fetival bakar toman dihadiri oleh Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan, S.H., M.H., Ketua TP.PKK Kabupaten Kapuas Hulu Ny. Angeline Fransiskus Diaan, S.H., M.H., FORKOPIMDA dan seluruh peserta festival toman bakar yang berlangsung secara ramai dan meriah.
Dari Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas Hulu yang ikut berpartisipasi Kepala Dinas Perhubungan Serli, S.Sos., M.M. beserta jajaran dan ibu Dharma Wanita Unsur Pelaksana Dinas Perhubungan.
Ketua TP. PKK Kabupaten Kapuas Hulu Ny. Angeline Fransiskus Diaan, S.H., M.H, dalam sambutannya menyampaikan Festival toman bakar adalah salah satu rangkaian kegiatan yg telah di laksanakan. Latar belakang festival toman bakar adalah untuk mempopulerkan gemar makan ikan dan ikan toman adalah satu satu ikan yg paling terkenal, populer, terjangkau dan mudah di dapat di Kabupaten Kapuas Hulu diharapkan melalui ibu-ibu PKK Kecamatan dapat menurunkan angka stunting di Kabupaten Kapuas Hulu.
Ketua TP. PKK Kabupaten Kapuas Hulu juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh panita, OPD dan seluruh jajaran yang telah menyukseskan acara ini. Terima kasih juga kepada seluruh pihak yang terlibat.