Ketua Komisi V DPR RI Launching Nanga Manday-Nanga Embaloh

Facebook
Twitter
LinkedIn

Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan, SH,MH mendampingi Ketua Komisi V DPR RI Lasarus, S.Sos, M.Si melaunching paket pekerjaan Inpres penanganan ruas jalan Nanga Manday-Nanga Embaloh Kecamatan Embaloh Hilir. Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Sepak Bola Keturunan Sembilan Kecamatan Embaloh Hilir, Senin, (4/9/2023).

Selain dihadiri oleh Bupati Kapuas Hulu dan Ketua Komiksi V DPR RI kegiatan ini juga di hadiri oleh Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Kalbar beserta jajarannya,  Anggota DPRD Provinsi Kalbar, Ketua DPRD Kapuas Hulu beserta Anggota,  jajaran Forkopnda Kapuas Hulu, pimpinan OPD Kapuas Hulu, para camat dan kepala desa yang mendapatkan kegiatan  Inpres (Bika, Empanang, Puring Kencana, Silat Hilir), Camat Embaloh Hilir beserta Forkopincam, pimpinan Instansi di Kecamatan Embaloh Hilir,  pengurus KLK, para kepala Desa se-Kecamatan Embaloh Hilir, Ketua BPD dan tokoh Masyarakat se-Kecamatan Embaloh Hilir.

Dalam sambutannya, Bupati Kapuas Hulu menyampaikan bahwa kegiatan pengerjaan ruas jalan Nanga Manday-Nanga Embaloh merupakan suatu momen yang ditunggu-tunggu terkhusus bagi masyarakat Kecamatan Embaloh Hilir, di mana ruas jalan dari Nanga Manday-Nanga Embaloh sudah menjadi kerinduan atau dambaan seluruh masyarakat yang ada di Kecamatan Embaloh Hilir. Untuk itu dalam proses pengerjaan, diharapkan kepada masyarakat yang terdampak atau ada lahan yang dilewati dari pengerjaan jalan tersebut, harus mendukung agar pelaksanaan pengerjaan ruas jalan tersebut bisa berjalan baik, berjalan lancar dan tepat waktu.

Pada kesempatan itu juga Ketua Komisi V DPR RI  juga menyampaikan sambutan dan sekaligus membuka dengan resmi kegiatan launching paket pekerjaan Inpres penanganan ruas jalan Nanga Manday-Nanga Embaloh Kecamatan Embaloh Hilir.

Dengan dilaksanakan kegiatan launching paket pekerjaan Inpres penanganan ruas jalan Nanga Manday-Nanga Embaloh tersebut masyarakat Embaloh Hilir berharap semoga pengerjaan jalan tersebut berjalan dengan lancar dan nantinya dapat dimanfaatkan dengan baik oleh seluruh masyarakat, baik suntuk aktivitas sehari-hari maupun sebagai akses transfortasi menuju Ibu Kota Kabupaten yang akan membawa dampak positif bagi masyarakat luas.

 

     

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy