Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu

Facebook
Twitter
LinkedIn

Bupati Kapuas Hulu A.M Nasir, S.H dan Wakil Bupati antonius L. Ain pamero, S.H. membacakan sumpah jabatan dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas. Acara dilanjutkan dengan prosesi serah terima jabatan dari Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu yaitu Ibu Dra. Hj. Linda Purnama, M.Si. Senin (23/03).

Kegiatan ini juga dihadiri oleh para unsur Forkopimda Kabupaten Kapuas Hulu, Anggota Dewan Perwakilan Rakyar Daerah (DPR) serta Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dilingkungan Kabupaten Kapuas Hulu.

Dalam amanantnya, Bupati Kapuas Hulu A.M. Nasir, S.H., mengatakan terdapat peranan penting sebagai Sekretaris Daerah dalam pemerintahan dimana seorang Sekretaris Daerah harus mampu menterjemahkan keputusan-keputusan Kepala Daerah yang Notabene sebagai produk politik menjadi sebuah kebijakan yang berlandaskan kepada norma-norma dan aturan-aturan administrasi yang berlaku, tentu saja tidak mudah bagi seorang Sekretaris Daerah untuk melaksanakan tugas tersebut, mengingat begitu banyak produk administrasi yang ada.

Dalam pidatonya ini beliau mengucapkan selamat bertugas kepada Saudara Drs. Mohd. Zaini, M.M. yang saat ini dilantik sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Hulu, “semoga saudara dapat menjalankan amanah ini dengan sebaik-baiknya”, kemudian beliau berpesan “teruslah melakukan inovasi-inovasi baru dalam percepatan pembangunan di Daerah serta tingkatkan etos kerja dilingkungan Pemerintah Daerah”, ujar beliau.

Sebelum menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) kabupaten Kapuas hulu, Drs. Mohd. Zaini, M.M., menjabat sebagai Kepala Badan Keuangan Daerah Kabupaten Kapuas Hulu. (UF)

Berita Lainnya

info.kapuashulukab.go.id | develop by Diskominfotik Kapuas Hulu | © 2019  | Privacy Policy